Mataram, katada.id – Tim panjat tebing beregu putri NTB berhasil meraih medali emas pada PON XX 2021 Papua. Ini menjadi medali pertama bagi NTB.
Medali emas pertama bagi Kontingen PON NTB datang dari Cabor Panjat Tebing. Tim panjat tebing putri pada nomer boulder beregu berhasil menyumbangkan medali emas pertama tepat pukul 9.30Wita, Kamis (30/9).
Medali emas tersebut diraih Nurul Iqamah (Kota Bima), Anggun Yolanda (Lombok Tengah), Ayu Fatullah (Kota Bima) dan Ade Irma Suryani (Kota Mataram).
Tim panjat tebing NTB turun di nomor boulder beregu. Nurul Iqamah dkk mampu mengungguli daerah lain.
’’Selamat untuk tim putri Panjat tebing NTB dan seluruh official pendukungnya. Kalian memang hebat,’’ tulis akun Facebook KONI NTB. (red)