Diduga Nyabu, Oknum Kabid Dinas Damkar dan Staf Satpol PP Kota Bima Ditangkap Polisi

0
Ilustrasi.

Kota Bima, katada.id – Satuan Narkoba Polres Bima Kota menangkap dua oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkot Bima. Masing-masing inisial Ar dan Ma (perempuan).

Keduanya ditangkap di salah satu rumah di Rabadompu, Kecamatan Raba, Kota Bima, beberapa hari lalu.

Penangkapan Ar dan Ma dibenarkan Kasat Narkoba Polres Bima Kota, AKP Tamrin dihubungi, Senin (4/4/2022). ’’Iya, benar. Dua orang yang ditangkap,’’ ungkap Tamrin.

Baca JugaMantan Kepala Dinsos Bima Andi Sirajudin Ditetapkan Tersangka

Perwira tiga balok di pundak ini tidak menjelaskan secara detail identitas Ar dan Ma. Ia hanya mengungkapkan jika keduanya berstatus sebagai ASN di Pemkot Bima. ’’Iya, mereka ASN,’’ terangnya.

Informasi yang dihimpun, Ar merupakan Kabid Pencegahan Kebakaran Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) dan Penyelamatan Kota Bima. Sedangkan Ma diketahui ASN di Satpol PP Kota Bima.

Penangkapan Ar dan Ma bermula dari informasi masyarakat. Anggota Satuan Narkoba dikabarkan di salah satu rumah sering dijadikan tempat untuk mengonsumsi sabu.

Baca JugaEks Kepala Dinsos Bima Keberatan Dijadikan Tersangka Kasus Korupsi Bansos Kebakaran

’’Dari informasi itu kami lakukan penggerebekan. Kami amankan juga sejumlah barang bukti, salah satunya sabu,’’ ungkap dia tanpa menjelaskan berat barang bukti sabu.

Kepala Dinas Damkar dan Penyelamatan Kota Bima, Didi Fahdiansyah yang dikonfirmasi membenarkan jika Ar menjabat salah satu kabid di dinas yang dipimpinnya. ’’Benar, jabatannya kabid,’’ ungkapnya.

Terkait penangkapan anak buahnya, ia mengaku belum mengetahui. Ia baru mengetahui dari pemberitaan media saja.

Baca JugaInsiden Pemukulan Pendemo di Kejati NTB Berakhir Damai, Korban Akan Cabut Laporan Polisi

’’Kita baru dapat info, baru dari berita. Memang ada (penangkapan Ar) dari isu tanggal 30 April lalu. Mulai saat itu dia tida masuk kerja,’’ terang Didi.

Ia menyayangkan jika informasi penangkapan ini benar. Karena itu, Didi akan menunggu surat resmi dari kepolisian. ’’Kalau memang benar ditangkap, kami akan koordinasi dengan BKD lebih lanjut,’’ tandasnya. (dae)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here