Bima, Katada.id – Pemerintah Kabupaten Bima bersama TNI dan Polri melaksanakan gotong royong pembersihan sampah di ruas jalan negara yang menghubungkan Kota Bima–Wawo hingga perbatasan Wawo–Sape, Jumat (9/1/2026). Kegiatan tersebut dipusatkan di Kecamatan Wawo dan melibatkan berbagai unsur pemerintahan serta masyarakat.
Wakil Bupati Bima, dr. H. Irfan Zubaidy, menegaskan bahwa kebersihan lingkungan bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, melainkan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat.
“Menjaga kebersihan lingkungan membutuhkan peran aktif masyarakat. Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri tanpa dukungan warga,” kata Wabup Irfan di sela kegiatan.
Gotong royong tersebut dihadiri Dandim 1608/Bima, Sekretaris Daerah Kabupaten Bima Adel Linggi Ardi, SE, Inspektur Kabupaten Bima Iwan Setiawan, SE, Asisten Pemerintahan dan Kesra Fatahullah, S.Pd, para kepala OPD lingkup Pemkab Bima, Camat Wawo Syafrudin Basyar, S.Sos, unsur Muspika, pemerintah desa se-Kecamatan Wawo, serta masyarakat setempat.
Pembersihan difokuskan pada tumpukan sampah yang berserakan di sepanjang jalan negara. Selain itu, kegiatan serupa juga dilaksanakan di masing-masing desa dengan melibatkan sejumlah OPD terkait.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati juga meninjau lokasi Tempat Pembuangan Sampah (TPS) sementara sebagai bagian dari upaya penataan dan perbaikan sistem pengelolaan sampah di wilayah Kecamatan Wawo.
Wabup Irfan secara khusus menyampaikan apresiasi kepada personel Kodim 1608/Bima dan Polres Bima Kota atas keterlibatan aktif dalam kegiatan kebersihan lingkungan. Ia juga mengapresiasi peran Camat, Muspika, dan masyarakat Wawo yang turut berpartisipasi langsung di lapangan.
Menurutnya, kegiatan kebersihan lingkungan perlu diintegrasikan dengan program penghijauan melalui penanaman pohon bernilai ekonomis. Langkah ini dinilai mampu memberikan manfaat jangka panjang bagi masyarakat sekaligus menekan laju alih fungsi lahan.
“Harapannya, kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat serta memperkuat budaya gotong royong dalam menjaga lingkungan yang bersih dan sehat,” pungkasnya. (*)













