Mataram, katada.id – Salah seorang staf Gubernur NTB berinisial NLEY positif terjangkit Virus Corona (Covid-19). Ia tercatat sebagai pasien nomor 37 di NTB.
Staf Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan Daerah (TGP2D) NTB ini dinyatakan positif corona Senin 13 April lalu. Pegawai Bappeda NTB yang diperbantukan di TGP2D ini tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19 dalam 14 hari sebelum sakit. Saat ini perempuan 46 tahun asal Ampenan, Kota Mataram tersebut dalam kondisi baik.
Pasien 37 memiliki riwayat kontak dengan Pasien 04. Sebagai informasi, pasien nomor 04 atas nama YT sudah dinyatakan sembuh dan kembali ke rumahnya.
Untuk memastikan staf TGP2D NTB tidak tertular virus corona, Rabu (15/4) dilakukan rapid diagnostic test (RDT) atau rapid test di pendopo Gubernur Kota Mataram. Salah satu tim TGP2D Made Agus Adi usai rapid test menjelaskan test ini tujuannya untuk mengetahui kondisi kesehatan kita, karena ada salah satu staf TGP2D positif Corona Virus.
’’Kami yang pernah berinteraksi dengan pasien nomor 37, walaupun dua bulan yang lalu. Bahkan ia tidak pernah masuk kerja selama 1 bulan lebih saat itu. Namun tetap dilakukan rapid test untuk memastikan kondisi kesehatan kami,” ungkapnya.
Kemudian lanjut Agus, Staf TGP2D pasien nomor 37, telah melakukan langkah dan upaya sesuai anjuran pemerintah, termasuk mengisolasi diri secara mandiri. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19 dalam 14 hari sebelum sakit, namun memiliki riwayat kontak dengan Pasien 04.
’’Bahkan saat rapat dengan Gubernur, tim dan segala aktifitas lain tidak pernah lagi di ikutinya,” tutupnya. (rif)