Lombok Tengah, katada.id – Seorang pelajar SMA bernama Sriane (18) tewas tenggelam di Pantai Gunung Tunak, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Rabu (23/12). Korban merupakan warga Dusun Tambuk, Desa Mertak, Kecamatan Pujut.
Ps Paur Humas Polres Lombok Tengah, Aipda Taufik membenarkan adanya peristiwa seorang pemuda yang terjatuh di Gunung Tunak tersebut. “Iya benar, korban ditemukan dalam keadaan meninggal dunia,” ujarnya
Peristiwa naas yang menimpa korban itu berawal saat berangkat bersama 4 orang temannya dari rumah menuju Pantai Bile Sayak Tunak untuk memancing ikan. Setelah sampai di TKP korban bersama 3 temannya turun dari tebing ke bawah supaya lebih dekat untuk memancing ikan.
“Satu orang diam di atas menunggu temannya balik. Saat sudah di bawah tebing korban terpeleset dan jatuh ke laut,” terangnya.
Dari keterangan saksi, korban sempat berpegangan di batu sambil berteriak meminta tolong ke temannya. Akan tetapi teman-temannya tidak bisa menolongnya karena gelombang besar dan arus kencang.
Selanjutnya korban terseret arus dan di bawa ke tengah laut tetapi di suruh berenang oleh temannya lebih kepinggir supaya bisa di bantu. “Akan tetapi korban sudah kehabisan tenaga dan tetap terseret arus ke tengah dan tenggelam,” katanya.
Atas kejadian itu temannya yang masih di atas tebing mencari bantuan ke orang sekitar. Kebetulan ada nelayan asal Bumbang sedang lewat memancing ikan bisa langsung menolong korban. Tetapi korban telah meninggal dunia. (one)