Katada

Bantu Petugas Medis, PT Maulana Raya Lombok Sumbang APD ke RSUD Mataram

PT. Maulana Raya Lombok, Rogib Rova Allamu menyumbang APD untuk petugas medis RSUD Kota Mataram.

Mataram, katada.id – Petugas medis menjadi garda terdepan penanganan Covid-19 (virus corona). Karena itu, PT. Maulana Raya Lombok menyumbangkan ratusan unit Alat Pelindung Diri (APD) kepada RSUD Kota Mataram, Senin (6/4).

Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian mereka kepada tenaga medis. Agar mereka tidak tertular virus yang sedang menggila saat ini.

Direktur Operasional PT. Maulana Raya Lombok, Rogib Rova Allamu menjelaskan, pihaknya menyerahkan bantuan APD berupa masker, baju hazmat, helm, kaca face shield, sepatu boots dan handscoon. ”Perlengkapan petugas medis yang kami serahkan masing-masing ratusan unit,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan, bantuan APD tersebut sebagai bentuk kepedulian kepada petugas medis. Karena mereka yang membantu merawat dan menolong nyawa pasien corona.

”Kami dapat kabar para petugas medis, keterbatasan APD. Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat bagi petugas medis agar tetap bisa bekerja dengan aman dan terlindungan dari virus corona,’’ harapnya.

Di tempat yang sama, Kabid Pelayanan Medik RSUD Kota Mataram dr. Emirald Isfihan MARS mengucapkan terima kasih kepada PT. Maulana Raya Lombok atas bantuan APD. Menurutnya, bantuan APD ini sangat berharga disaat wabah corona.

“Saya mewakili RSUD Kota Mataram mengucapkan terima kasih sudah memberikan APD lengkap. Perlengkapan ini sangat dibutuhkan oleh tenaga medis. APD saat ini sangat susah didapat karena hampir semua rumah sakit membutuhkannya,” terang dr. Emirald.

”Saya berharap perusahaan yang lain ikut serta memberikan bantuan berupa APD kepada tenaga medis dalam melaksanakan tugasnya,” pintanya.

Bantuan APD tersebut diserahkan secara simbolis oleh Direktur Operasional PT. Maulana Raya Lombok, Rogib Rova Allamu dan diterima Kabid Pelayanan RSUD Kota Mataram, dr. Emirald Isfihan di halaman RSUD Kota Mataram. (rif)

Exit mobile version