Katada

Bupati Sesalkan Mundurnya Ketua Dewan Dari Satgas

Bupati Lombok Utara, H Najmul Akhyar

Lombok Utara- Bupati Lombok Utara H Najmul Akhyar menyayangkan mundurnya Ketua DPRD Lombok Utara, Nasrudin S Hi sebagai Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Lombok Utara. Hal itu dinilai kurang tepat ditengah kondisi saat ini yang harus saling mendukung satu sama lain.

“Kalau memang menurut beliau itu baik, ya silahkan. Tapi menurut saya, ini saya sayangkan,” aku Najmul usai pemantauan di Kecamatan Bayan, Jumat (8/5).

Najmul menegaskan, dirinya tidak akan mundur sebagai ketua gugus tugas Covid-19. Sebab bagaimanapun, itu menjadi kewajiban bersama untuk melakukan penanganan covid 19 ini.

“Kalau saya sih tidak akan mundur, karena ini tanggung jawab moral kita bersama,” kata dia

Terpisah, Sekda Lombok Utara H Suardi tidak mempermasalahkan mundurnya Nasrudin tersebut.  Namun kata dia, sebagai pejabat apalagi pimpinan seharusnya bisa berpikir jernih akan hal itu.

“Jika ada yang ingin di pertanyakan, silahkan bertanya. Jika kurang paham silahkan cek di sekertariat kita,”tutur dia.

Pengelolaan anggaran Covid-19 ini, kata Suardi, didampingi BPKP dan Inspektorat. Hal itu agar apa yang dilakukan tidak menjadi masalah nantinya.

“Tentu semua aturan-aturan itu harus kita patuhi, itu yang menjadi rujukan kita” sambung dia

Lebih lanjut, pihaknya selalu melibatkan Nasrudin dalam soal pengadaan hingga refocusing anggaran. “Pastinya ada rapat kembali untuk evaluasi, dan kita akan undang kembali Ketua DPRD supaya masalah ini klir,” tandas dia. (ham)

 

Exit mobile version