DPD Cantik Dapil NTB Gandeng UNIQHBA Sosialisasikan Empat Pilar Kebangsaan

0
Kegiatan sosialisasi empat pilar kebangsaan.

Mataram, katada.id – Anggota Dewan Perwakilan (DPD) RI Dapil Nusa Tenggara Barat, Evi Apita Maya bekerjasama dengan Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Qomarul Huda Badaruddin (UNIQHBA) sosialisasikan empat pilar kebangsaan.

Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa-mahasiswi Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris UNIQHBA yang berlangsung di aula FKIP UNIQHBA. Menurut Evi panggilan akrab Evi Apita Maya, kegiatan tersebut digelar untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat luas dan masyarakat intelektual (mahasiswa) tentang pentingnya empat pilar kebangsaan tersebut.

“Empat pilar kebangsaan, yakni Pancasila, UU 1945, NKRI dan Bhinneka Tunggal Ika, dan ke empat pilar tersebut sebagai dasar dan pedoman membangun negara Republik Indonesia,” sebut Evi dihadapan mahasiswa-mahasiswi Pendidikan Bahasa Inggris UNIQHBA.

Evi juga mengingatkan kepada mahasiswa-mahasiswi tentang pentingnya mengingat sejarah. Menurut Evi, negara bisa hancur jika masyarakat lupa sejarah.

“Negara kita bisa hancur apabila kita lupakan sejarah dan budaya leluhur kita. Kalian sebagai generasi penerus bangsa harus menjaga dan memahami empat pilar kebangsaan ini,” terang perempuan yang pernah digugat di Mahkamah Konstitusi (MK) karena parasnya terlalu cantik.

Salah seorang pemateri, Candra yang juga peneliti nilai-nilai moral kebangsaan menjelaskan tentang pentingnya membentengi diri dari pengaruh-pengaruh budaya asing. “Mari kita jadikan empat pilar sabagai penangkal arus modernisasi yang membawa efek negatif bagi kita,” ajaknya.

Empat pilar, lanjut peneliti Presisi itu, sebagai panduan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara untuk mewujudkan civic sociaty.

Sementara, Hamjah Diha selaku Ketua Program Studi Pendidikan Bahasa Inggris UNIQHBA mengungkapkan tentang pentingnya kegiatan tersebut. Menurut Hamjah, kegiatan tersebut dapat membangkitkan nalar mahasiswa-mahasiswi tentang nationalisme.

Kegiatan tersebut dipandu Syahbudin selaku staf ahli DPD RI, Evi Apita Maya. Kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan tetap mematuhi protokol kesehatan. (red)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here