Dua Tahanan Kejari Mataram Kabur Lompat Mobil Tahanan Usai Ikut Persidangan

0
Kantor Kejari Mataram. (Istimewa)

Mataram, katada.id – Pengawal tahanan Kejaksaan Negeri (Kejari) Mataram kecolongan. Dua tahanan yakni Sahrul dan Zainal kabur setelah mengikuti persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Mataram, Rabu malam (26/6).

Usai menjalani persidangan, Sahrul dan Zainal diangkut menggunakan mobil tahanan Kejari Mataram. Dalam perjalanan pulang menuju Lapas Kelas IIA Lombok Barat, keduanya beraksi.

Saat melintas di Jalan By Pass, tepatnya di depan Kantor Camat Kuripan, Kabupaten Lombok Barat, keduanya melompat keluar dari dalam mobil tahanan. Mereka manfaatkan kelengahan pengawal tahanan. Ditambah mobil tahanan sedang melaju dalam kondisi melambat.

Kasi Intel Kejari Mataram Harun Al Rasyid membenarkan adanya tahanan kabur. Namun tahanan bernama Sahrul telah menyerahkan diri. ”Satu orang sudah diamankan dan sudah kembali ke Lapas. Satu orang lagi masih dalam pencarian,” ungkap Harun.

Ia juga memastikan bahwa para tahanan sudah mendapat pengawalan. ”Mungkin memanfaatkan teman-teman sedang lengah,” tandasnya. (ain)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here