Katada

Hari Lebaran Bertambah 4 Positif Baru Covid-19 NTB, Nihil Pasien Sembuh

Ilustrasi penanganan pasien covid-19. (Foto AP)

Mataram, katada.id – Bertepatan dengan hari raya idul fitri, jumlah pasien positif di NTB bertambah 4 orang. Sementara pasien sembuh tidak ada hari ini.

’’Kami telah periksa di Laboratorium RSUD Provinsi NTB sebanyak 42 sampel dengan hasil 37 sampel negatif, 1 sampel positif ulangan, dan 4 sampel kasus baru positif Covid-19,’’ ungkap Ketua Pelaksana Harian Gugus Tugas Covid-19 NTB, Lalu Gita Ariadi, Minggu (24/5) malam.

Dengan adanya tambahan 4 kasus baru terkonfirmasi positif, tidak ada tambahan sembuh baru dan tidak kasus kematian baru, maka jumlah pasien positif Covid-19 di Provinsi NTB sampai hari ini sebanyak 478 orang. ’’Dengan perincian 258 orang sudah sembuh, 8 meninggal dunia, serta 212 orang masih positif dan dalam keadaan baik,’’ ujarnya.

Berikut data pasien positif baru:

Pasien nomor 475, an. Ny. R, perempuan, usia 42 tahun, penduduk Kelurahan Pejeruk, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19. Riwayat kontak dengan pasien Covid-19 nomor 390. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Kota Mataram dengan kondisi baik.

Pasien nomor 476, an. Ny. N, perempuan, usia 47 tahun, penduduk Kelurahan Ampenan Tengah, Kecamatan Ampenan, Kota Mataram. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19. Riwayat kontak dengan pasien Covid-19 nomor 390. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Kota Mataram dengan kondisi baik.

Pasien nomor 477, an. Ny. AY, perempuan, usia 40 tahun, penduduk Desa Bonjeruk, Kecamatan Jonggat, Kabupaten Lombok Tengah. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19. Riwayat kontak dengan pasien Covid-19 nomor 390. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Kota Mataram dengan kondisi baik.

Pasien nomor 478, an. Ny. BHWP, perempuan, usia 35 tahun, penduduk Desa Taman Sari, Kecamatan Gunung Sari, Kabupaten Lombok Barat. Pasien tidak pernah melakukan perjalanan ke daerah terjangkit Covid-19. Riwayat kontak dengan pasien Covid-19 nomor 433. Saat ini dirawat di Ruang Isolasi RSUD Provinsi NTB dengan kondisi baik. (one)

Exit mobile version