Katada

Jebol Plafon, Tiga Pencuri di Dompu Kuras Isi Brankas PDAM Dompu 

Tiga pelaku pembobol PDAM Dompu diamankan di Polres Dompu, Sabtu (23/4/2022).

Dompu, katada.id – Kawanan pencuri membobol kantor PDAM Dompu berakhir. Tiga pelaku masuk lewat atap dan membobol plafon.

Kini, pelaku berinisial YM dan SU warga Kelurahan Simpasai, Kecamatan Woja, Dompu, serta AW warga  Desa Sorisakolo ditangkap polisi. Mereka ditangkap tanpa perlawanan, Sabtu (23/4/2022).

Penangkapan tiga pelaku ini atas laporan honorer PDAM Dompu Agus Supandi. Kasat Reskrim Polres Dompu AKP Adhar membenarkan penangkapan para pelaku pembobol kantor PDAM Dompu. ’’Pelaku sudah diamankan di polres sekarang,’’ ungkapnya, Minggu (24/4/2022).

Baca JugaSetubuhi Siswi SMP Berulang Kali, Duda di Dompu Divonis 12 Tahun Penjara

Ia menuturkan, tiga pelaku ini masuk ke kantor PDAM lewat atap. Kemudian, mereka membobol plafon bagian utara. Selanjutnya, mereka masuk dalam ruang kantor dan mengambil kipas angin dan CCTV.

’’Para pelaku juga membuka brankas dan mengambil uang, BPKB, dan STNK,’’ terangnya.

Baca JugaWow, Ada Harta Karun di Tanah Dompu, Ditemukan 2 Miliar Ton Emas dan Tembaga

Uang Rp 7 juta yang ada di brankas dibagi tiga. Sedangkan  STNK dan BPKP dibuang ke sungai. ’’Tiga pelaku ditangkap saat berada di Simpasai,’’ tandasnya. (dae)

Exit mobile version