Katada

Kunjungi SMAN 1 Soromandi, Kapolres Bima Titip Pesan Ini untuk Guru dan Warga

Kepala SMAN 1 Soromandi, M. Rifial Akbar mengalungkan syal khas adat Donggot kepada Kapolres Bima, AKBP Heru Sasongko.

Bima, katada.id – Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Soromandi kedatangan tamu istimewa, Rabu (1/9). Kapolres Bima AKBP Heru Sasongko didampingi Kapolsek Soromandi Ipda Zulkifli bersilaturahmi dengan tenaga pendidik.

“Kedatangan Pak Kapolres untuk silaturahmi dengan tenaga pendidikan di sekolah kami,” terang Kepala SMAN 1 Soromandi, M. Rifial Akbar.

Kedatangan Kapolres Bima disambut hangat seluruh jajaran guru SMAN 1 Soromandi. Bahkan orang nomor satu di Polres Bima ini mendapat hadiah spesial berupa syal khas Donggo.

“Pengalungan syal tersebut sebagai penghormatan sekaligus adat kita untuk menyambut tamu istimewa,” ungkap Rifial.

Setelah acara  penyambutan, Kapolres dan guru-guru shalat Dzuhur berjamaah di musala sekolah. “Usai shalat, Pak Kapolres berdiskusi dan berbincang lepas dengan guru dan tamu lainnya,” bebernya.

Sementara, Kapolres AKBP Heru Sasongko menyampaikan harapan besarnya untuk Bima, khusus bagi Kecamatan Soromandi. Ia berpesan kepada para tenaga pendidik dan warga Soromandi untuk sama-sama menjaga kamtibmas.

“Bima harus beda, mari kita mulai berbenah dan ciptakan kamtibmas yang nyaman dan tentram,” ajaknya.

Kapolsek Soromandi Ipda Zukifli menyampaikan warga Soromandi sangat ramah. Kondisi Kamtibmas aman terkendali.

“Alhamdulillah, kecamatan Soromandi luar biasa antusias masyarakat dan pemudanya untuk menjaga kamtibmas,” katanya.

Kapolres Bima juga ingin melihat dan memantau secara langsung pembangunan Polsek baru yang kebetulan lokasinya berhadapan dengan SMA Negeri 1 Soromandi. (izl)

Exit mobile version