Mohammad Rum Ditunjuk Jadi Pj Wali Kota Bima

0
Kadis PUPR NTB Mohammad Rum ditunjuk menjadi Pj Wali Kota Bima. (Istimewa)

Kota Bima, katada.id – Mendagri Muhammad Tito Karnavian telah menandatangani Surat Keputusan (SK) Penjabat (Pj) Wali Kota Bima pada 22 September 2023. Dalam SK yang diterima Karo Pemerintahan Setda Provinsi NTB, Kepala Dinas PUPR NTB Mohammad Rum ditunjuk menjadi Pj Wali Kota Bima.

SK penunjukan Pj Wali Kota Bima ini diterima Karo Pemerintahan, Sabtu (23/9). Hal itu dibenarkan Asisten I Setda Provinsi NTB Fathurrahman.

Ia mengaku, SK Kemendagri sudah keluar dan menetapkan Mohammad Rum sebagai Pj Wali Kota Bima. “SK tersebut sudah kami terima dan Pj Wali Kota Bima dilantik pada 26 September di Hotel Lombok Raya,” terangnya.

Kepala Dinas Kominfotik Kota Bima H. Mahfud mengaku belum menerima informasi siapa yang terpilih menjadi Pj Wali Kota Bima.

“Sampai sekarang kita belum menerima info tentang SK tersebut, semoga dalam waktu satu sampai dua hari sudah kita dapat infonya,” terangnya.

Sebelumnya, ada sejumlah nama telah diusulkan ke Kemendagri. Adapun usulan nama Pj Wali Kota Bima dari Gubernur NTB, yakni Kepala Dinas Perindustrian NTB Nuryanti, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan NTB Muslim, dan Kepala Dinas PUPR NTB Mohammad Rum.

Sedangkan usulan dari DPRD Kota Bima, yakni Direktur Manajemen Penanggulangan Bencana dan Kebakaran Kemendagri Edy Suharmanto, Kepala Dinas PUPR NTB Mohammad Rum, dan Sekda Kota Bima Mukhtar. (ain)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here