Katada

Penyu seberat 500 kilogram terdampar di pesisir laut Soromandi Bima

Penyu ditemukan terdampar di perairan Soromandi, Bima.

Bima, katada.id – Penyu langka ditemukan terdampar di pesisir laut Desa Sai, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima sekitar pukul 09.00 wita, Senin (16/11).

Penyu langka tersebut ditemukan warga setempat. Kemudian dilaporkan kepada Kapolsubsektor Soromandi Ipda Zulkifli.

Zulkifli bersama anggotan serta anggota Bima Drive Bambang Irawan berangkat menuju lokasi. ’’Seekor penyu jenis sisik hijau dengan nama latin Chelonia Mydas, dengan diameter sekitar 175 centimeter dan berat sekitar 500 kilogram ditemukan terdampar di perairan So Propa Desa Sai,’’ katanya.

Melihat kondisi penyu tersebut, Ipda Zulkifli yang juga Ketua Bima Drive memutuskan untuk menyelamatkan dengan cara melepas kembali di lokasi perairan Mangrove di Dusun Sowa, Desa Kananta, Kecamatan Soromandi, Bima.

“Penyu Kami lepas di perairan magrove dengan pertimbangan bahwa di tempat tersebut terdapat banyak sumber makanan yang bisa dikonsumsi oleh penyu ,” ujar dia.

Dalam kesempatan itu, dia mengimbau kepada warga Kecamatan soromandi, khususnya yang tinggal di daerah pesisir agar selalu menjaga lingkungan biota lautnya.

Zulkifli mengajak masyarakat menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah plastik, limbah pukat atau bekas pukat di laut. Hindari penangkapan ikan menggunakan bom ikan atau potasium karena disamping melanggar UU Darurat Nomor. 12 Tahun 1951, juga akan merusak habitat atau biota laut. ’’Saya harap warga  Soromandi bersama-sama menjaga kelestarian laut demi generasi penerus bangsa yang ada di kecamatan soromandi,” imbuhnya. (izl)

Exit mobile version