Katada

Rampok Anggota Polwan dan Todongkan Pisau, Pria di Lombok Tengah Ditembak

Ilustrasi perampokan. (google/net)

Lombok Tengah, katada.id – Pria inisial AF (20), warga Desa Jurang Jaler, Kecamatan Praya Tengah, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) kini jalannya picang. Ia ditembak usai merampok seorang Polisi Wanita (Polwan).

Pelaku AF menjalankan aksinya di kos-kosan Marde, Kelurahan Praya, Lombok Tengah. Di situ, pelaku merampok perempuan inisial HS (20), warga Kecamatan Kopang, Lombok Tengah sekitar pukul 06.30 Wita, Senin (12/12/2022). ”Korban ini merupakan anggota Polri,” terang Kasat Reskrim Polres Lombok Tengah, Iptu Redho Rizki Pratama, Rabu (14/12/2022).

Ia menuturkan, pelaku AF masuk ke dalam kamar kos korban dan langsung menodongkan pisau dapur tepat pada leher korban. Pelaku juga meminta korban untuk menyerahkan ATM gaji. Kemudian pelaku menyuruh untuk menyerahkan anting yang sedang dipakai korban dan juga meminta uang.

“Setelah diberikan anting dan uang tersebut kemudian pelaku keluar dari kamar kos korban” kata Kasat Reskrim.

Usai perampokan itu, korban melapor ke Polres Lombok Tengah. Tim Puma pun turun mencari keberadaan AF. Ternyata ia masih berada di kos-kosan Marde.

Sekitar pukul 11.00 Wita, anggota menangkap AF. Namun pelaku berusaha melarikan diri. Sehingga petugas mengambil tindakan tegas dan terukur. ”Anggota melumpuhkan pelaku dengan menembak bagian betisnya. Pelaku ini kami tangkap setelah enam beraksi,” tegasnya.

Dari tangan pelaku berhasil diamankaan barang bukti handphone, pisau dapur, uang tunai Rp250 ribu, dan satu anting emas seberat 0,74 gram.

Kini, pelaku AF telah ditahan di Polres Lombok Tengah untuk pemeriksaan dan pengembangan lebih lanjut. Ia disangkakan dnegan Pasal 365 KUHP dengan ancaman hukuman 9 tahun penjara. (ain)

Exit mobile version