Bima, katada.id – Hujan deras mengguyur wilayah Kecamatan Wawo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), Minggu sore (5/3/2023). Satu rumah dan dua sepeda motor hanyut terbawa banjir.
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bima Isyra mengatakan, intensitas hujan cukup tinggi di Wawo. Satu rumah panggung beserta isinya hanyut terbawa banjir di Desa Pesa, Kecamatan Wawo. ”Tidak ada korban jiwa,” ungkapnya.
Rumah panggung sembilan tiang ini milik Sukrin. Selain rumah, sepeda motor Yamaha Vega dan Jupiter juga ikut terbawa banjir. ”Sekarang hujan sudah reda,” ungkapnya.
Saat ini, BPBD Bima sudah berkoordinasi dengan camat setempat untuk mendata kerugian yang dialami korban. ”Kerugiannya masih didata dulu,” jelas dia.
Selain di Wawo, banjir juga menerjang Desa Kuta, Kecamatan Lambitu, Kabupaten Bima. Banjir setinggi dada orang dewasa merendam pemukiman warga. ”Iya, banjir juga di Kuta Lambitu,” terangnya. (ain)