Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
Daerah

Wagub Sidak Penggunaan Masker di Pelabuhan Kayangan

×

Wagub Sidak Penggunaan Masker di Pelabuhan Kayangan

Sebarkan artikel ini
Wakil Gubernur NTB Dr.Hj.Sitti Rohmi Djalilah selanjutnya melakukan sidak penggunaan masker di Pelabuhan Kayangan, Lombok Timur (Lotim).

Lombok Timur, katada.id – Setelah meresmikan Samsat Perizinan Kapal Perikanan Pertama di Indonesia di Desa Seruni Mumbul, Kecamatan Pringgabaya, Wakil Gubernur NTB Dr.Hj.Sitti Rohmi Djalilah selanjutnya melakukan sidak penggunaan masker di Pelabuhan Kayangan, Lombok Timur (Lotim).

Tak tanggung-tanggung, seluruh penumpang kapal di datangi satu-persatu. Tidak hanya penumpang kapal, Wakil Gubernur yang juga Ketua Gugus Tugas Penanganan Covid-19 di Provinsi NTB tersebut juga mendatangi petugas hingga kapten kapal.

Example 300x600

“Tetap gunakan masker ya, denda bagi yang tidak menggunakan masker sudah mulai diberlakukan,” ungkap Wagub saat sidak penggunaan masker di Pelabuhan Kayangan pada Jum’at (18/9).

Jangan sampai, lanjut Umi Rohmi, di NTB ini muncul kluster penyeberangan. Kasus Covid-19 di Provinsi NTB yang mulai melandai tersebut harus terus menurun. Maka dari itu, dibutuhkan kerjasama seluruh pihak serta konsistensi masyarakat untuk selalu menggunakan masker.

“Ini butuh kerja bersama, butuh konsistensi kita semua untuk tetap menggunakan masker,” ungkap cucu Pahlawan Nasional tersebut.

Didampingi Kadis Perhubungan, Kadis Perikanan, Karo Humas, dan Polairud, Wagub berkeliling dari kapal menuju tempat perbelanjaan di pelabuhan tersebut.

“Ingat, yang berjualan atupun pembeli harus gunakan masker, jaga kesehatan ya,” pesan  Umi Rohmi. (rif)

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *