Pembagian Bantuan Bibit Bawang Tidak Merata, Koptan Desa Sai Protes

0
Ardin selaku koptan penerima bantuan memprotes pembagian bibit bawang dari Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Bima.

Bima, katada.id – Pembagian bantuan bagi petani kawasan cabai dan bawang tahun 2021 diduga bermasalah. Dua kelompok tani (Koptan) penerima bantuan di Desa Sai, Kecamatan Soromandi, Kabupaten Bima belum kebagian. Padahal nama koptan mereka tercantum dalam SK Calon Petani Calon Lahan (CPCL).

Dua koptan yang belum terima bantuan adalah Oi Miu dan Doro Na’e. “Bantuan sudah lama keluar, tapi kami belum terima,” terang Ardin, anggota kelompok tani di Desa Sai, Minggu (14/11).

Bantuan bagi petani tersebut dalam bentuk bibit cabai dan bawang serta obat-obatan. Diketahui, ada 20 hektar lahan untuk bantuan cabai. Sedangkan bawang merah seluas 30 hektar.

Khusus dua koptan di Desa Sai, mereka mengusul bantuan bibit bawang merah. “Saya dan teman-teman sudah menanyakan terkait bantuan itu ke Dinas Pertanian dan Perkebunan Kabupaten Bima, tetapi tidak ada kejelasan dari kadis,” ungkapnya.

Sebelumnya, ia bersama petani lain menanyakan terkait penyaluran bantuan tersebut kepada UPT Pertanian Kecamatan Soromandi. Namun mereka tidak mengetahui adanya bantuan tersebut.

Lantaran tidak ada kejelasan, ia melaporkan pengadaan bantuan tersebut ke Polres Bima. “Sudah kami lapor polisi,” tandasnya. (izl)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here