Cegah Pengeboman Ikan, Polair Perketat Pengawasan di Perairan Sumbawa

0
Komandan Kapal, Brigadir Supriadi yang memimpin patroli bersama dua anggota lainnya, Brigadir Ibnu Alif dan Briptu Buyung Peradika. (Istimewa/Satpolairud Polres Sumbawa)

Sumbawa, Katada.id – Satpolairud Polres Sumbawa memperketat pengawasan di perairan Sumbawa. Mereka rutin melakukan patroli dengan sasarannya kapal-kapal nelayan.

Patroli ini untuk mencegah terjadinya tindak pidana di laut. Misalnya illegal fishing menggunakan bahan peledak, illegal loging, trafficking, dan penyeludupan barang terlarang.

’’Ini juga bagian dari antisipasi adanya kecelakaan kapal,’’ kata Komandan Kapal, Brigadir Supriadi yang memimpin patroli bersama dua anggota lainnya, Brigadir Ibnu Alif dan Briptu Buyung Peradika.

Dalam patroli itu, petugas bertemu dengan beberapa kapal nelayan. Diantaranya KM Semar 12 yang dinakhodai Sofyan dengan jumlah ABK 8 orang dan KM Titipan Ilahi bermuatan ikan dinakhodai Safrudin dengan jumlah ABK 6 orang.

’’Dari pemeriksaan kapal-kapal tersebut tidak ditemukan tindakan pidana sehingga petugas hanya memberikan himbauan kepada para nelayan,’’ jelasnya.

Sementara, Kasat Polair Polres Sumbawa Iptu Lalu Punia Asmara mengatakan pihaknya akan terus melakukan patroli untuk mencegah masuknya tindak pidana di laut. “Patroli laut ini bertujuan untuk mencegah tindakan kriminalitas yang ada di wilayah laut,” ujarnya.

Patroli ini juga menyambangi kapal-kapal nelayan di perairan pesisir Pulau untuk melakukan pembinaan. Mengajak masyarakat untuk ikut aktif dalam menjaga keamanan dan lingkungan masing-masing. (rif)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here