Scroll untuk baca artikel
Example 325x300
DaerahNasionalPolitik

NTB Kondusif, Gubernur LMI Pastikan Kegiatan Nasional dan Internasional Sesuai Jadwal

×

NTB Kondusif, Gubernur LMI Pastikan Kegiatan Nasional dan Internasional Sesuai Jadwal

Sebarkan artikel ini
Gubernur dan Wakil Gubernur NTB terpilih Dr H Lalu Muhamad Iqbal dan Hj Indah Dhamayanti Putri. (istimewa)

Mataram, Katada.id – Gubernur NTB, Lalu Muhamad Iqbal (LMI) memastikan kondisi Lombok-Sumbawa dan seluruh wilayah NTB dalam keadaan aman dan kondusif. Karena itu, berbagai agenda nasional maupun internasional yang sudah terjadwal sepanjang 2025 akan tetap berlangsung sesuai jadwal.

Untuk diketahui, sejumlah event besar bakal digelar di NTB dalam waktu dekat. Diantaranya Pocari Sweat Run 2025 yang akan berlangsung 13–14 September serta MotoGP Mandalika 2025 pada 3–5 Oktober. Ajang balap motor dunia itu akan kembali menarik perhatian wisatawan domestik maupun mancanegara.

Example 300x600

“Pemerintah Provinsi NTB bersama seluruh lapisan masyarakat siap menjaga situasi kondusif bagi para wisatawan, baik dari dalam maupun luar negeri,” kata Gubernur Iqbal, Kemarin, melalui siaran pers.

Dalam kesempatan itu, Gubernur LMI  menyampaikan apresiasi kepada aparat kepolisian, TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat, LSM, organisasi kepemudaan, mahasiswa, hingga aparatur pemerintah provinsi sampai tingkat dusun. Menurutnya, semua pihak telah memberikan kontribusi terbaik demi terwujudnya keamanan, kenyamanan, dan ketenangan di NTB.

“Terimakasih kepada masyarakat NTB yang dinilai dewasa dan bijak dalam menyikapi berbagai isu akhir-akhir ini,” ungkapnya.

Sepanjang 2025, NTB telah sukses menjadi tuan rumah berbagai kegiatan nasional maupun internasional. Beberapa di antaranya Paragliding Accuracy World Cup (PGAWC) di Lancing, Lombok Tengah, Indonesia World Field Archery (IWFA) di Lantan, Festival Olahraga Masyarakat Nasional (FORNAS) VIII, Rinjani Color Run di Sembalun serta berbagai agenda lain.

“Rangkaian kegiatan ini membuktikan bahwa Lombok dan Sumbawa selalu siap menjadi tuan rumah yang baik bagi para tamu,” pungkasnya. (*)

Example 300250

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *