Mataram, katada.id – Tim voli pantai Nusa Tenggara Barat (NTB) sudah memastikan lolos ke PON XXI di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) tahun 2024 mendatang.
Tim voli pantai putra NTB 2 dan putri NTB 1 lolos setelah menjadi juara dalam Kejurnas Bola Voli Pantai Kualifikasi PON XXI/2024 yang digelar di Padepokan Voli Jenderal Kunarto, Sentul, Bogor, Jumat (27/10).
Tim lolos ke PON bersama Jatim, Jateng, Jabar, dan DIY, dan NTB. ’’Daerah-daerah itu masih mendominasi voli pantai di Indonesia,” kata ketua panitia Kejurnas Voli Pantai Slamet Mulyanto.
Tim NTB 2, Sofyan Rachman dan I Nyoman Adi Putra lolos ke PON usai menundukkan Banten. Sedangkan tim NTB 1 Ni Komang Putri Putri Sri Dewi Utami dan Aldha Permatasari masih terlalu tangguh untuk Sulbar, NTB 1 menang 2-0 (21-7, 21-4) untuk lolos ke PON.
Pada Kejurnas Bola Voli Pantai Kualifikasi PON XXI/2024, di bagian putra, Jatim 1 memastikan diri ke PON setelah pada babak 32 besar mengalahkan Kaltim 2 dengan skor 2-0 (21-13, 21-13). Kemenangan juga digapai Jateng 2 yang mengalahkan Sumsel 2 dengan skor 2-0 (21-6, 21-11).
Tim putra lainnya yang memastikan diri ke PON 2024, adalah Kaltim 1 yang mengalahkan Sumbar 1 dengan skor 2-0 (21-13, 21-13).
Begitu pula Jabar 2 yang melenggang ke PON setelah mengalahkan Bengkulu 2 2-0 (21-14, 21-12). Bengkulu juga memastikan ke PON setelah mengalahkan Kalsel 1.
Tim Bali 2 lolos ke PON dengan mengalahkan Kalsel 2. DIY 1 juga ke PON dengan mengalahkan Babel 1.
Di bagian putri, Bali harus bertarung 3 set, 2-1 (17-21, 21-17, 15-12) untuk menyingkirkan Sumsel 2. Papua Barat juga mendapat satu tiket ke PON dengan mengalahkan Lampung 1 dengan skor 2-1 (21-11, 21-17).
Jabar 1 juga mendapatkan satu tiket ke PON dengan mengalahkan Kalsel 1 2-0 (21-4, 21-10). DKI 1 tidak menemui hambatan untuk ke PON dengan menyingkirkan Maluku 2 dengan skor 2-0 (21-15, 21-19). Kaltim 1 dan DIY 2 juga ke PON. Kaltim mengalahkan Kalbar, sedangkan DIY 2 menyisihkan Kalsel 2.
Sebagai informasi, sebanyak 79 tim bersaing dalam Kejurnas Voli Pantai Babak Kualifikasi PON XXI-2024 di Padepokan Bola Voli Jenderal Kunarto, Sentul, Bogor, 24-29 Oktober 2023.
“Pesertanya babak kualifikasi PON di Sentul ini cukup banyak. Ada 43 tim putra, dan 36 tim putri. Dari angka itu, hanya 16 tim putra dan putri yang lolos ke PON,” kata Slamet Mulyanto. (ain)