Lombok Utara, Katada.id- Pasangan bakal calon (Bacalon) Bupati dan Wakil Bupati Lombok Utara, H Najmul Akhyar – Kusmalahadi Syamsuri menyatakan siap dan sanggup menjadi pelayan terbaik untuk seluruh masyarakat Lombok Utara.
Hal ini diperkuat dengan penandatanganan fakta integritas yang dilakukan pasangan Najmul-Kus saat Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) Partai Perindo di Gedung iNews Tower, Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Selasa (30/7/2024).
“Kami berharap dengan itu semua menjadi pengikat bagi kami untuk menjadi pelayan yang baik untuk masyarakat Lombok Utara,” ujar H Najmul Akhyar.
Najmul mengatakan, sebagai calon yang diusung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ini, dirinya bersama Kusmalahadi menghadiri Mukernas Partai Perindo, sekaligus melakukan penandatanganan fakta integritas kesiapan dan komitmen untuk menjadi Kepala daerah yang bisa bekerja dengan baik jika terpilih nantinya.
“Malam ini kami berada di Jakarta, dalam rangka pembukaan Mukernas Partai Perindo, dan juga dalam rangka penandatanganan fakta integritas,” katanya.
Najmul mengaku bersyukur, sebab fakta integritas yang ditandatangani adalah sebuah kesiapan dan komitmen kepala daerah agar nantinya bisa bekerja dengan baik untuk masyarakat dan daerah. Salah satunya adalah bagaimana pemberlakuan transformasi pemerintah di daerah, dengan prinsip memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta meningkatkan produktivitas APBD.
“Jadi ada kewajiban kita untuk memberikan pelayanan terbaik serta meningkatkan produktivitas APBD di daerah masing-masing,” ucapnya.
Selanjutnya adalah bagaimana tugas kepala daerah meningkatkan pelayanan terhadap peningkatan ekonomi masyarakat melalui iklim UMKM dan program lainya.
“Kami berharap, dengan penandatanganan fakta integritas ini bisa menjadi pengikat bagi kami untuk menjadi pelayan yang baik untuk masyarakat Lombok Utara,” harapannya.
“Dan kami siap sanggup untuk memajukan Lombok Utara ini,” tutup Najmul-Kus (ham)