Site icon Katada

Pelayanan SKCK di Polresta Mataram Ditutup Sementara

Pelayanan SKCK di Polresta Mataram ditutup sementara untuk mencegah penularan virus corona.

Mataram, katada.id – Satuan Intelkam Polresta Mataram menghentikan dan menutup sementara pelayanan SKCK untuk masyarakat. Pelayanan SKCK ditutup sampai 29 Mei mendatang.

Penutupan ini menindaklanuti direktif Kepala Badan Inteliken Keamanan (Kaba) Intelkam Polri. Kemudian diteruskan oleh Dir Intelkam Polda NTB. Penutupan ini tidak lepas dengan mengganasnya virus Covid19 atau corona.

‘’Per hari ini Selasa 24 Maret Pelayanan SKCK untuk sementara kami tutup sampai 29 Mei nanti atau sampai dengan waktu yang diberitahukan kemudian,’’ ungkap KBO Sat Intelkam Polresta Mataram, Ipda Arninta Putri Prastyaningrum, S.Tr.K di Mataram, Selasa (24/03).

Baca juga: Sebar Hoax Corona di Grup WhatsApp, Seorang Perempuan di NTB Diamankan Polisi

Penutupan ini sebagai upaya memutus mata rantai penyebaran virus covid 19. Setelah penutupan sementara pelayanan SKCK, pihaknya belum menerima penjelasan tentang sistem pengganti pembuatan SKCK.

”Kita belum menerima penjelasan tentang pengganti pembuatannya bagaimana. Mungkin nanti ada penjelasan lebih lanjut,’’ bebernya.

Penutupan ini perlu dilakukan. Selain untuk melindungi masyarakat dari penyebaran virus corona, juga perlu untuk melindungi petugas kepolisian. Khususnya untuk petugas Polresta Mataram yang melayani pembuatan SKCK.

Baca juga: Corona Sudah Masuk NTB, Bupati Perintahkan Perketat Pintu Masuk Lombok Barat

”Karena tidak hanya masyarakat yang perlu dilindungi. Petugas kepolisian yang bertugas juga harus terlindungi dalam rangka antisipasi penyebaran virus corona,’’ katanya.

Penutupan tidak terlepas dengan perkembangan situasi saat ini. Karena perlu mencegah berkumpulnya warga masyarakat guna pencegahan virus corona di ruang pelayanan publik di lingkungan Polri.

”Kita bukannya tidak mau melayani masyarakat. Tapi ini upaya antisipasi untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona,’’ terang Arninta. (sm)

Exit mobile version