11 Siswa MAN 2 Kota Bima Lolos Seleksi Calon Paskibraka 2022

0
Kepala MAN 2 Kota Bima, Muslihah dan Pembina Paskibraka Arif Ruslin foto bersama dengan calon Paskibraka yang lolos seleksi provinsi/nasional. (MAN 2 Kota Bima/katada.id)

Kota Bima, katada.id – Seleksi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sedang berlangsung. MAN 2 Kota Bima meloloskan 11 siswa pada seleksi tingkat provinsi.

Pembina Paskibraka MAN 2 Kota Bima, Arif Ruslin menerangkan, 11 siswa akan mengikuti seleksi berikutnya menuju Paskibraka tingkat Provinsi NTB dan  Nasional. “Kita satu-satunya madrasah di Kota Bima yang siswanya paling banyak lolos seleksi,” terang Arif, Sabtu (26/2/2022).

Belasan siswa yang lolos terdiri dari 6 putra dan 5 putri. Saat ini, para siswa sedang menjalani latihan pemantapan selama 19 hari (21 Februari-11 Maret) di Disparpora Kota Bima. “Sekarang 11 siswa ini sedang dilatih di sini (Kota Bima),” ujar alumni MAN 2 Kota Bima tahun 2004 ini.

Sebagai informasi, MAN 2 Kota Bima punya tradisi mengirim siswa lolos menjadi Paskibraka. Tahun 2020 dan 2021, siswa MAN 2 Kota Bima Muhammad Adzan dan Yasser Ramadhani menjadi Paskibraka Nasional di Istana Negara.

Arif berharap tahun ini MAN 2 Kota Bima dapat meloloskan siswanya lagi menjadi Paskibraka. “Makanya sekarang kami terus genjot latihan para calon Paskibraka,” katanya.

Khusus Kota Bima, ada 27 peserta yang lolos seleksi Paskibraka tingkat provinsi.
Dari MAN 2 Kota Bima 11 orang, SMAN 1 Kota Bima 7 orang, SMAN 4 Kota Bima 5 orang, SMKN 1 Kota Bima 2 orang, SMKN 3 Kota Bima 1 orang dan MAN 1 Kota Bima 1 orang, dan MAN 2 Kota Bima 11 orang. (aw)

Berikut nama 11 siswa MAN 2 Kota Bima yang memenuhi syarat untuk mengikuti seleksi ke tingkat Provinsi NTB/Nasional:

1. Hegal Abdurrahman Bintang S (Kelas X IPA 4)
2. M. Arradhi Delsyadi (Kelas X Bahasa)
3. Muhammad Nizar (Kelas X IPA 4)
4. Miqdad Safiatus S (Kelas X IPA 4)
5. M. Ramadhan (Kelas X IPA 1)
6. Mi’rajul Khair (Kelas X Agama 1)
7. Nurul Khotimah (Kelas X IPA 2)
8. Rastiyanti (Kelas X Bahasa)
9. Khairunnisah (Kelas X IPA 2)
10. Nia Muliani (Kelas X IPA 3)
11. Nayla Nabila Hafadhohal M (Kelas X IPA 1)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here